Praktik Kerja Lapangan

Pendahuluan Praktik Kerja Lapangan

PRAKTIK KERJA LAPANGAN
2018

Latar Belakang

Praktik Kerja Lapangan merupakan program wajib yang harus dilaksanakan oleh pelajar SMK dengan tujuan memperoleh pengalaman secara langsung dari dunia kerja. Mengaplikasikan wawasan dan pengetahuan yang sudah dipelajari di kelas pada permasalahan-permasalahan yang muncul secara beragam dilapangan, kemudian mempelajari cara bagaimana menyelesaikan permasalahan tersebut sesuai pada kemampuan yang telah dipelajarinya.

Selain itu, program PKL ini diharapkan agar para peserta mampu mendapatkan pengalaman baru tentang dunia usaha dan industri sebagai bentuk peningkatan kecerdasan, keterampilan, dan kreativitas individu sebagai bekal masa depan peserta didik tersebut. Termasuk pengetahuan iklim dan suasana DU/DI, peraturan dan jenis pekerjaan yang kelak digelutinya sebagai gambaran kelak jika peserta didik berniat untuk terjun didalamnya. Sehingga hal ini dapat memicu kesiapan dan pengembangan potensi diri kearah yang lebih baik, yang seyogyanya akan dilakukan hingga siswa peserta didik ini benar-benar lulus di lingkungan sekolah.

This is the oldest page
 
Atas